Aplikasi BlackBerry Messenger (BBM) untuk Android Gingerbread

Virtual Android - Aplikasi BlackBerry Messenger (BBM) untuk Android Gingerbread. Bagi Anda pengguna Android yang masih menggunakan OS Gingerbread kini bisa bersenang hati karena kini aplikasi BlackBerry Messenger (BBM) sudah bisa digunakan dalam OS Android lawas tersebut. BlackBerry telah resmi meluncurkan aplikasi pesan instan BlackBerry Messenger untuk sistem operasi Android lawas "Gingerbread".
ilustrasi bbm android gingerbread
Meskipun kini telah hadir OS Android yang baru seperti OS Jelly Bean namun kenyataanya OS Android Gingerbread sendiri hingga kini memang masih banyak digunakan, meski sudah berumur tiga tahun sejak diluncurkan pada Februari 2011. Dengan kata lain, Jumlah gadget berbasis "Gingerbread" yang beredar hingga kini mencapai seperlima dari total populasi perangkat Android. Angka tersebut bahkan masih lebih besar dibandingkan Android "Ice Cream Sandwich" yang lebih baru dari Gingerbread.


Jika sebelumnya, aplikasi BBM hanya bisa dijalankan pada smartphone yang dilengkapi OS Android "Ice Cream Sandwich" (versi 4.0) ke atas. Kini, para pemilik perangkat "Gingerbread" bisa ikut nimbrung dalam percakapan di aplikasi chatting populer itu. BBM bisa dijalankan pada OS Android "Gingerbread" mulai versi 2.3.3 ke atas. BBM untuk Android sudah bisa diunduh di toko aplikasi Google Play Store.

Namun sayangnya, walau demikian ada beberapa fitur yang sudah meluncur ke BBM untuk Android 4.0 yang masih belum bisa dirasakan pengguna OS Gingerbread ini. Berdasarkan keterangan pihak BlackBerry yang tersemat dalam deskripsi aplikasi BBM di Google Play Store, ada tiga fitur BBM versi 4.0 yang masih belum bisa dicicipi pengguna Android 2.3 yaitu di antaranya BBM Voice, BBM Channel, dan fitur berbagi lokasi dengan aplikasi Glympse.

Padahal ketiga fitur tersebut boleh dikatakan sebagai fitur andalan di BBM versi 2.0. Fitur BBM Voice merupakan fitur telepon gratis orang-orang dalam kontak BlackBerry Messenger dari mana saja. Fitur BBM Voice ini bisa digunakan dengan menggunakan WiFi ataupun koneksi data.
Sedangkan BBM Channel membuat pengguna bisa berkumpul dengan pengguna lain dalam satu grup dengan minat yang sama. Selain itu, fitur ini juga bisa mengumpulkan penggemar brand-brand tertentu dalam satu wadah BBM Channel.

Selain itu, aplikasi Glympse dapat membuat pengguna untuk menemukan di mana teman BBM sedang berada dan bisa membagikan tempat di mana dirinya sedang berada saat itu. Pihak BlackBerry sendiri masih belum mengeluarkan pernyataan resmi apakah ketiga fitur tersebut sengaja dihilangkan untuk pengguna Android GingerBread atau akan segera menyusul diupdate selanjutnya. Sebaiknya kita berdoa saja semoga ketiga fitur tersebut akan segera di update dan dapat kita nikmati.

Bagi Anda yang berminat menggunakan Aplikasi BlackBerry Messenger (BBM) untuk Android Gingerbread bisa mengunduhnya di link dibawah ini.
Previous
Next Post »