Cara Mengecek Smartphone Samsung yang Asli

Virtual CorpCara Mengecek Smartphone Samsung yang Asli - Dewasa ini sangat banyak sekali penjualan produk-produk elektronik yang dilakukan dengan cara online. Bahkan tidak sedikit pula toko online yang menawarkan berbagai produk handphone yang kadang harganya lebih murah dari harga wajar di pasaran. Para penjualnya biasanya mengaku bahwa handphone yang dijual murah karena merupakan barang Black Market (BM) atau barang selundupan yang tidak melewai proses pendataan bea cukai. Jangan langsung percaya terhadap penjual tersebut, apalagi jelas-jelas itu melanggar hukum. Dan apabila kebetulan anda juga mendapatkan gadget yang palsu berarti rugi dua kali dong.

ilustrasi hp samsung
 Samsung merupakan merek handphone khususnya ponsel pintar yang sekarang sedang berjaya. Tampaknya perusahaan asal korea ini merajai pasar smartphone android di dunia. Berbagai produk ponsel pintarnya sudah banyak beredar di pasaran. Namun Cina sebagai negara pembuat handphone replika rupanya memanfaatkan kepopuleran Samsung untuk membuat handphone replika dari berbagai produk handphone Samsung. Nah, jangan sampai Anda membeli smartphone yang asli tapi palsu, karena ulah penjual yang nakal kita harus membeli ponsel replika dengan harga smartphone yang asli..
Tampaknya sebagai konsumen kita harus lebih jeli karena begitu miripnya ponsel replika dengan aslinya, Anda harus bisa mengetahui bagaimana cara mengecek Hp Samsung, jangan sampai Anda tertipu dan menyesal setelahnya. Anda harus teliti untuk mengecek barang yang akan Anda beli sebelum membelinya. Tentu saja informasi mengenai cara mengetahui hp samsung yang asli sangat penting. Baik untuk membeli smartphone samsung baru maupun yang seken. 

Cara Mengecek HP Samsung Untuk Mengindari Hp Replika
Hal pertama yang bisa kita lakukan untuk mengecek Hp Samsung asli atau tidak Anda bisa mengamati secara detail bentuk bodi serta tampilan menu di dalamnya.
Pertama bukalah menu setting lalu masuk submenu about device dan kemudian perhatian keterangan dari handphone tersebut khususnya di form legal information yang berisi tentang model handphone dan sebagainya. Anda juga bisa memperhatikan beberapa ciri khas produk Samsung seperti adanya tombol home di bawah bagian tengah di semua produk Samsung Galaxy. 
Selanjutnya setelah mengecek kondisi fisiknya dan Anda masih belum yakin, Anda bisa menggunakan general test mode dengan menekan kode *#0*# di dial up Hp Samsung. Jika Hp yang Anda pegang itu Samsung yang asli, maka akan keluar menu LCD Test dengan beberapa kotak di dalamnya yang bagian atas bertuliskan nama-nama warna dan beberapa fasilitas lainnya seperti speaker dan juga kamera. 
Tombol-tombol kotak tersebut digunakan untuk mengecek kondisi handphone secara keseluruhan. Pencet tombol dari menu yang Anda inginkan untuk dicek. Jika sudah yakin dengan kondisi handphone menggunakan test dasar di atas, Anda tinggal memencet tombol back yang terletak di bagian kiri handphone Samsung.
Selanjutnya kita periksa Nomor IMEI ponsel. Coba periksa nomor IMEI di dus yang terletak di samping dus dan juga di handpone Samsung apakah sama atau tidak. Nomor IMEI handphone Samsung biasanya terletak di delakang baterai. Dengan mengetahui diharapkan dapat menghindari Anda dari produk-produk replika yang saat ini banyak beredar di pasaran. Nomer IMEI setiap ponsel biasanya berbeda. Ketik: *#06#  maka akan muncul 15 digit angka  nomor IMEI Android Anda.

Terakhir, Jika Anda benar-benar ingin membeli smartphone di toko online, pilihlah toko online dekat dengan lokasi tempat tinggal Anda atau pilih toko online yang memang terpercaya. Atau Anda bisa mencoba mendatangi langsung toko tersebut dan cek dahulu ponsel murah itu. Semoga bermanfaat
Baca juga ASUS Zenfone 2 Laser (ZE500KG) ponsel kualitas premium dengan harga terjangkau
Previous
Next Post »