Cara Install 2 Akun BBM Android dalam Satu Ponsel - BlackBerry Messenger telah hadir untuk Android. Tentu dengan hadirnya fitur BBM di android semakin melengkapi fitur Android. untuk pertama kalinya BBM for Android hanya bisa digunakan dalam perangkat android dengan spesifikasi os Jelly bean.
Baca blackberry untuk Iphone dan Android.
Beberapa waktu kemudian muncullah update terbaru. Bagi Anda pengguna Android yang masih menggunakan OS Gingerbread kini bisa bersenang hati karena kini aplikasi BlackBerry Messenger (BBM) sudah bisa digunakan dalam OS Android lawas tersebut. BlackBerry telah resmi meluncurkan aplikasi pesan instan BlackBerry Messenger untuk sistem operasi Android lawas "Gingerbread".
Dan kini beberapa developers di XDA berhasil melakukan beberapa modifikasi. Salah satu nya agar aplikasi ini bisa double login di dalam satu perangkat Android. Double login ini memiliki keuntungan, salah satu nya adalah pengguna tidak perlu memiliki dua perangkat android yang berbeda. namun PIN yang digunakan antara aplikasi BBM nya pun berbeda. Double login di dalam satu android bisa dilakukan jika anda mendownload BBM3.
Baca Juga : Cara Mengatasi BBM Android yang Lemot
BBM3 Merupakan aplikasi BBM hasil modifikasi oleh developers di XDA. Konsepnya adalah dengan menginstall 2 buah aplikasi BBM dalam satu perangkat sehingga pengguna bisa login dengan menggunakan 2 akun secara bersamaan.
Baca juga Cara Mengakses Banyak Akun Email Dengan Satu Aplikasi : Mail Droid
Untuk menggunakan BBM3 anda harus menginstall aplikasi BBM resmi yang tersedia di Google Play Store, Lalu Download dan install aplikasi BBM yang sudah dimodifikasi agar bisa berdampingan dengan aplikasi BBM resmi. Perlu diketahui jika BBM 3 tidak perlu membutuhkan root untuk menjalankan aplikasi ini. BBM3 bukanlah aplikasi resmi yang dikeluarkan oleh BBM.com jadi resiko dalam menginstall aplikasi ini menjadi tanggung jawab pengguna sendiri. Selamat mencoba, bagi anda yang ingin menggunakan BBM3 bisa mengunduhnya di link berikut.